Kamis, 08 Maret 2012

PENERIMAAN SISWA BARU SMAN MADANI TP 2012/2013


Tanggal : 05/03/2012

A.   PERSYARATAN SELEKSI PENERIMAAN SISWA BARU
  1. Mengisi Formulir Pendaftaran.
  2. Menyerahkan Surat Keterangan bahwa calon peserta didik  yang bersangkutan adalah siswa kelas IX di sekolah asal.
  3. Fotokopi Rapor SMP/MTs  semester I s.d V (dilegalisir oleh Kepala Sekolah) dengan ketentuan rata-rata minimal 75.
  4. Pas Photo 3 x 4 cm sebanyak 2 lembar.
  5. Map snelhekter kertas (laki-laki warna biru, perempuan warna merah).
  6. Membayar biaya seleksi Rp. 75.000 (tujuh puluh lima ribu rupiah).
  7. Membayar biaya psikotest Rp. 150.000,- (Seratus lima puluh ribu rupiah).
 B.  TAHAPAN SELEKSI SISWA BARU
TAHAP 1 :
Seleksi berkas berupa:
  1. Pembayaran atau pelunasan semua biaya administrasi yang disyaratkan beserta penyerahan formulir pendaftaran
  2. Pemeriksaan rata-rata nilai rapor SMP/M.Ts semester 1 hingga 5
  3. Jika poin 1 dan 2 di atas memenuhi syarat maka seleksi berkas dilanjutkan dengan pemeriksaan berkas lain yang disyaratkan (map snellhecter, pasfoto, surat keterangan siswa kelas IX SMP/MTs dan berkelakuan baik dari sekolah, serta piagam penghargaan).
TAHAP 2 :
Bagi pendaftar yang telah dinyatakan memenuhi persyaratan berkas akan diberikan kartu peserta seleksi penerimaan siswa baru.
Ujian seleksi :
  1. Ujian tulis meliputi Bahasa Inggris, Matematika, IPA, dan IPS yang ruang lingkupnya sesuai standar kelulusan ujian nasional SMP (plus soal materi pengayaan) dan Psikotest.
  2. Performance test Bahasa Inggris.
  3. Wawancara pendidikan agama sesuai dengan agama yang dianut oleh peserta.
  4. Wawancara siswa pendaftar beserta orang tuanya.
C.  JADWAL PELAKSANAAN
KEGIATAN SELEKSI PENERIMAAN SISWA BARU
SMA NEGERI MODEL TERPADU MADANI
NO
HARI / TANGGAL
PUKUL
KETERANGAN
1
Kamis, 23 Februari 2012 s.d. Rabu, 21 Maret 2012
08.00 – 12.00
Masa Pendaftaran
2
Senin, 5 Maret 2012 s.d. Rabu, 21 Maret 2012
08.00 – 12.00
Pengembalian Formulir + Pengambilan Kartu Ujian
3
Senin, 19 Maret 2012 s.d. Sabtu, 24 Maret 2012
14.00 – 17.30
Performance test Bahasa Inggris (speaking)
4
Rabu, 21 Maret 2012
16.00 – 17.30
1. Pengarahan teknis dari Panitia
2. Pembagian Ruang Ujian
5
Kamis, 22 Maret 2012
14.00 – 17.30
Psikotest
6
Jumat, 23 Maret 2012 s.d. Sabtu, 24 Maret 2012
08.00 – 12.00
Wawancara dengan calon siswa beserta orang tua/wali
7
Minggu,25 Maret 2012
08.00 - 17.30
Tes Tertulis yang meliputi: Matematika, Bahasa Inggris, IPA dan IPS
8
Kamis, 29 Maret 2012
12.00
Pengumuman Hasil Seleksi
9
Sabtu, 31 Maret 2012
08.30 – 17.00
Performance Test Agama bagi siswa yang telah dinyatakan lulus seleksi.
      Khusus untuk peserta yang mengikuti tes (psikotest dan tes tertulis):
  1. Peserta harus hadir 15 menit sebelum ujian dimulai.
  2. Peserta harus membawa kartu peserta ujian.
  3. Peserta membawa pulpen, pensil 2B, penghapus, dan penajam pensil untuk pengisian LJK (Lembar Jawaban Komputer).
  4. Peserta memakai pakaian seragam SMP/M.Ts.

FORMULIR PENDAFTARAN DAPAT DI UNDUH
 &
BROSUR DAPAT DI UNDUH DI SINI

Jumat, 20 Januari 2012

THE NEW M-SCOPE CREWS 2012

Pemimpin Redaksi  
Dinda Aishah Amalia (@dindaishah) 

Sekretaris 
Nikmatusholeha (@nikmatusholeha)

Marketing and Publishing  
Nadhia Maharany (@NadhiaMaharany)
Angelia Valentine Tirayo (@angeltirayo)
Nur Mila Sari (@mylamadda)

Editor 
Rahma Thaha (@amaraahma)
Dini Eka Nurul Savitri (@dinsavitri)

Creative Writer
Ayudia Arumsari (@ayudyarumsari)
Fazlur Rahman (@FazlurNu)
Iin Nindy (@innindy)
Ranti Arsela (@Rantiarsl)
Nurul Amelia (@nurulamelya)

Layout & Cover
Faisal Habib (@faisalbroo)
Auditha Nurul Gamalia (@audictator)
Nurvandi Eko (@MrCupenk)

Event 
Nadhiantara (@Nadhiantara)
Nurlita Anggraini (@litanggraini)
Eka Nurjannah (@Ekaquamarine)
Ira Andini
Annisa Safitri 
Nurul Fitriani (@fitryyyyy)

Fashion
Akifa Zulfikar @srinurakifa)
Annisa Nur Faidah (@nissaaChalid)
Nurainun Fitriany

Fotografer
Mitra Syahraeni (@sarahemeralda)
Christy Nicholas (@ChristyHolic)

And don't forget to follow us on twitter @madaniscope ! Thanks :)

Sabtu, 24 Desember 2011

M-SCOPE MAGAZINE LOOKING FOR THE NEW CREW

Dengan berakhir masa kepengurusan M-SCOPE tahun 2010-2011, maka kami (pengurus lama) membuka pendaftaran bagi seluruh siswa SMADANI, dengan syarat :

1. Telah mengikuti PELATIHAN JURNALISTIK 2011 yang diadakan oleh OSIS SMADANI

2. Untuk menjadi penulis dapat mengirimkan karya tulisannya s/d tanggal 2 Januari 2012 dengan tema "BE ON TIME!"  dan untuk menjadi Desainer Layout/Cover akan mendapatkan serangkaian tes dari CREW M-SCOPE tentangPengetahun Desain Grafis pada tanggal 2-3 Januari 2012

3..mengirmkan karya tulis via email (selambat-lambatnya 2 Januari 2012)  mscopemadani@gmail.com

4. Untuk info selngkapnya dapat mengomentari postingan ini atau menghubungi kami via twitter @madaniscope


BE A PART of M-SCOPE GUYS !

Sabtu, 05 November 2011

Siswa SMAN Madani Ikuti Pelatihan Jurnalistik

Tanggal : 10/31/2011, 08:07:02


       Sabtu (29/10), OSIS SMAN Madani Palu kembali mengadakan Pelatihan Jurnalistik Pelajar yang diikuti oleh 65 peserta yang terdiri dari siswa perwakilan kelas X dan XI. Pelatihan yang mengusung tema, “Meningkatkan kemampuan jurnalistik siswa yang kreatif dan profesional” yang digelar di Auditorium SMAN Madani ditujukan untuk mendekatkan para siswa dengan dunia jurnalistik, terutama dalam pengembangan wawasan kekinian. Siswa yang paham dengan dunia jurnalistik  akan termotivasi mengakses berbagai informasi untuk dijadikan bahan tulisan. Kebiasaan positif ini sangat dibutuhkan siswa untuk mendukung aktifitas rutinnya sebagai pebelajar.

     Ketua Panitia Pelaksana Pelatihan Jurnalistik, Dinda Aishah Amalia dalam laporannya menyampaikan bahwa pemateri terdiri dari pemateri yang berasal dari lingkungan sekolah atau guru, wartawan senior dari  Radar Sulteng, dan wartawan majalah online Kota Palu Step Magz. “Materi yang diberikan adalah Pengelolaan Jurnalistik Sekolah, Tehnik Penulisan Berita dan Feature, Creative Writing, Fotografi, dan Tehnik Wawancara dan Reportase serta Evaluasi Penerbitan Majalah SMAN Madani M-Scope,” papar siswi yang masih duduk di kelas XI IPA 1 itu.  Pelatihan yang sudah keempat kalinya dilaksanakan di sekolah itu direncanakan berlansung selama 6 hari.

      Sementara itu, Drs Zulkifli Radjamuda M.Ed selaku Pelaksana Tugas Harian Kepala SMAN Madani dalam sambutannya pada pembukaan pelatihan menyampaikan, bahwa kegiatan jurnalistik ini diharapkan bukan hanya rutinitas saja tapi dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. “Kalian dituntut harus mempunyai dasar-dasar ketrampilan yang bisa kalian manfaatkan dan salah satunya adalah apa yang saat ini kalian ikuti, jangan hanya menghabiskan waktu dengan bersenang-senang atau berleha-leha,” kata Zulkifli.

       Di akhir sambutannya, kepala sekolah yang juga guru bahasa Inggris SMAN Madani itu berpesan kepada peserta pelatihan agar mengikuti kegiatan ini dengan baik dan serius dan harus menghasilkan produk. Salah satu media jurnalistik yang diaktifkan kembali adalah majalah dinding (mading). Setelah kegiatan ini masing-masing kelas secara bergiliran merancang mading sekolah karena medianya sudah disiapkan pihak sekolah.

       Pada hari pertama usai pembukaan, peserta menerima materi tentang bagaimana mengelola jurnalistik di SMAN Madani. Materi ini langsung di sampaikan oleh salah satu pembina M-Scope, Aris Arianto. Peserta diberi informasi awal tentang perkembangan jurnalistik sekolah.

     “Mengapa kegiatan pelatihan ini menjadi program rutin OSIS? Di sekolah kita, media jurnalistik cukup untuk menampung karya-karya kreatif siswa. Website Sekolah, Majalah Sekolah M-Scope, Mading, dan Blog Sekolah M-Scope sangat membutuhkan tulisan kreatif kalian. Satu lagi yaitu Buku Tahunan SMAN Madani rencananya mulai tahun ini akan dibuat oleh siswa. Dan ini menjadi sebuah tantangan bagi peserta jurnalistik angkatan ke-4 untuk ambil bagian. Melihat betapa pentingnya ilmu jurnalistik diterapkan di sekolah kita maka setiap tahun ada pelatihan seperti ini,” papar Aris memotivasi peserta.

      “Setelah kegiatan ini berakhir, maka yang diharapkan adalah media jurnalistik yang ada di sekolah yang kita cintai ini harus semakin berkembang dan tentunya berkualitas baik dari sisi pengelolaan, desain, lebih-lebih tulisan yang dihasilkan harus sudah mengikuti kaidah-kaidah penulisan yang benar,” pesan Aris di akhir presentasinya.

www.smadani-palu.sch.id

Senin, 31 Oktober 2011

INFO UNIVERSITAS BUAT KAKAK KELAS XII (2011-2012)

hai guys, kali ini mscope akan membagi info-info penting dari universitas yang terkhusus untuk siswa smadani kelas XII . semoga bermanfaat yaa. Info ini diambil dari grup INSANI  .

1. Seleksi Mahasiswa Baru Bersama (SMBB)TELKOM 2012: Undangan JPPA-N & JPPA-OSN untuk siswa SMAN Madani tanpa tes. Untuk JPPA-N seleksi berdasarkan nilai Raport dan JPPA-OSN berdasarkan peringkat peserta OSK, OSP dan OSN. Pendafataran Online dan Pengirimana Berkas paling lambat Kamis 14 November 2011. Informasi lengkap hubungi bagian Kesiswaan SMADANI atau cek dihttp://www.smbbtelkom.ac.id/


nb : temanteman yg mau elwat jalur JPPA OSN tdk hanya yg smpe tingkat nasional aja. Yg tingkat provinsi jg bsa ikut asal ada sertifikatnya. Jadi, klo memang berminat sertifikatnya segera diurus.
Klo rejeki bsa dapat yg beasiswanya karena JPPA OSN ada yg beasiswa dan non beasiswa. 

2. bagi yang mau masuk di pariwisata (tourism) open this http://www.stpbali.ac.id/
haha indahnya berbagi

3. bisa dijadikan salah satu bahan pertimbangan untuk masuk ke universitas,lihat akreditasinya:
http://ban-pt.kemdiknas.go.id/direktori.php

4. ayok yang mau masuk UGM..
ini alamatnya,,
http://um.ugm.ac.id/

sering sering di cek yah..
buat informasi pendaftaran masuk UGM

5. ada yg berminat masuk ke STIS (Sekolah Tinggi Ilmu Statistik) Jakarta? Kalo yg belum tau apa itu silahkan comment atau buka saja webnya diwww.stis.ac.id .. Kapan lagi kalian bisa sekolah gratis dan langsung dapat kerja kalo bukan di sini

6.untuk liat info beasiswa silahkan cek http://beasiswaunggulan.kemdiknas.go.id/index.php

7. ini untuk fakultas teknik UGM http://www.fakultas-teknik.ugm.ac.id/en

8. klo ini jurusan teknik mesin & industri Teknik Mesin & Industri - Faculty of Engineering UGM

9. yang brminat masuk itb silahkan buka  http://www.itb.ac.id/





Senin, 03 Oktober 2011

M-SCOPE EDISI #4

M-SCOPE #4 now available . 
silahkan pesan melalui chatbox yang tersedia pada blog ini . thanks !!!

Senin, 01 Agustus 2011

Menelusuri Mutu Pendidikan SMA Negeri Model Terpadu Madani Sulawesi Tengah

Palu-(Sultengnewsroom)- Kepala Sekolah SMA Negeri Model Terpadu Madani Sulawesi Tengah Drs. Ibrahim Janat, M.Pd yang ditemui di ruang kerjanya Jum’at, 10/6, menjelaskan secara ringkas tentang Pengertian SMA Negeri Model Terpadu Madani.

Yang dimaksud pengertian Model adalah Model pembelajaran kepada para siswa dan para tenaga pendidik yang berbeda dengan sekolah-sekolah lainnya. Jadi bukan mengartikan cara penampilan berpakaian.

Kemudian Pengertian Terpadu, adalah dalam satu kompleks area ini terdiri dari Sekolah TK Model Terpadu Madani, SD Negeri Model Terpadu Madani, SMP Negeri Model Terpadu Madani dan SMA Negeri Model Terpadu Madani. . Sedangkan pemberian nama Madani, menurut Ibrahim, ini diberikan oleh pendiri Sekolah Terpadu bapak Prof (Em) Aminuddin Ponulele, MS. Mantan Gubenur Sulawesi Tengah agar alumni siswa ini diharapkan sebagai cikal bakal untuk menuju masyarakat yang Madani, yang taat pada hukum dan peraturan perundang-undangan yang berlaku di Negara Republik Indonesia yang tercinta ini.

Menurut Ibrahim, Proses pembelajaran pada SMA Negeri Model Terpadu Madani sangat ditekankan pada kejujuran dan nilai objektifitas. Hasil Ujian semester benar-benar harus berdasarkan apa yang dicapai oleh para siswa. Tidak diperkenankan para guru untuk menambah-nambah nilai, sehingga dengan demikian para siswa termotivasi untuk meningkatkan cara belajar yang baik dan benar.

Dalam hal penerimaan Siswa Baru, calon siswa harus memiliki nilai raport minimal 7,5 baru bisa mengikuti Ujian Penerimaan Siswa Baru. Sedangkan mengenai Tenaga Pendidik pada SMA Negeri Model Terpadu Madani adalah tenaga-tenaga pendidik pasca Sarjana (S2) yang berkualitas hasil seleksi dari 10 Kabupaten dan 1 Kota yang seleksinya dilakukan oleh Dinas Pendidikan Daerah Propinsi Sulawesi Tengah..

Peningkatan sarana dan prasarana, menurut Ibrahim pembiayaannya bersumber dari dana APBN dan APBD, namun sebagaian besar dana yang digunakan adalah dana APBD Propinsi.karena SMA Negeri Model Terpadu Madani statusnya berada pada kendali Dinas Pendidikan Daerah Propinsi Sulawesi Tengah.

Menurut Ibrahim, SMA Negeri Model Terpadu Madani di Indonesia hanya ada 3 (tiga) yakni di Propinsi Sulawesi Tengah, Propinsi Papua dan Propinsi Kalimantan Timur. Sedangkan Di Sulawesi Tengah didirikan pada tahun 2004 dan penerimaan Siswa baru dimulai tahun 2005.